Platform Centang Biru Terbaik
Manfaat Bermain Video Game
Bermain video game secara berlebihan memang berdampak negatif dan berpotensi menyebabkan kecanduan. Namun, penting untuk diingat bahwa bermain video game tidak sepenuhnya harus dihindari. Terdapat banyak contoh streamer dan tokoh terkenal yang memulai karir mereka berkat hobi bermain video game. Bahkan, ada beberapa manfaat positif yang dapat diperoleh dari bermain video game. Selain dapat memberikan hiburan, aktivitas ini juga dapat merangsang perkembangan karier dan potensi kecerdasan. Beberapa jenis pekerjaan yang dapat dijalani oleh para gamer meliputi menjadi pro player, streamer, game tester, maupun game developer. Kesuksesan sejumlah individu dalam dunia gaming telah menginspirasi, seperti halnya prestasi yang diraih oleh streamer Ninja dan pemenang turnamen dunia Fortnite, Bugha.
Bukan hanya Pro Player dan streamer, banyak orang termasuk salah satu orang terkaya di dunia, Bill Gates, yang juga memiliki minat dalam bermain video game. Saat ini, Bill Gates sering terlibat dalam permainan seperti spelling bee atau tebak kata Wordle. Namun, Bill Gates juga telah menghabiskan berjam-jam di masa muda bermain game Arcade. Tidak hanya terbatas pada game Arcade, Bill Gates juga pernah ketagihan bermain game Minesweeper, bahkan sebelum game tersebut secara resmi dirilis untuk publik. Penting untuk diingat bahwa asalkan dilakukan dengan bijak dan sadar akan waktu, bermain video game sebenarnya tidak selalu memiliki dampak yang buruk.
Pilih Twitter Blue atau Meta Verified?
Centang biru telah menjadi simbol yang dikenal luas bagi individu terkemuka di berbagai platform, seperti Twitter (yang sekarang dikenal sebagai X), dan Instagram. Umumnya, simbol ini diberikan kepada para influencer atau tokoh penting. Fungsi utama dari centang biru, atau Verifikasi, adalah untuk menandakan keaslian sebuah akun (sebagai bukti bahwa akun tersebut bukanlah akun palsu yang dibuat oleh pihak yang tidak bertanggung jawab). Namun, situasi berubah ketika CEO Twitter pada saat itu, Elon Musk, mengambil keputusan untuk membatasi penggunaan Twitter dengan meluncurkan layanan Twitter Blue. Dengan biaya langganan sebesar Rp 120.000 melalui situs web, pengguna kini dapat merasakan sensasi memiliki centang biru seperti para influencer atau tokoh terkenal. Inisiatif ini kemudian memicu tren di platform lain, termasuk Meta, yang baru-baru ini memperkenalkan fitur serupa dengan nama Meta Verified, dengan harga langganan Rp 100.000. Namun, pertanyaannya adalah, platform manakah yang paling memberikan manfaat yang berharga bagi langganan yang dibelinya?
Twitter Blue menyediakan beragam fitur berguna bagi para influencer yang ingin aktif dan terlibat lebih dalam di platform. Beberapa fiturnya antara lain Edit Post, pengurangan iklan hingga 50%, peningkatan jumlah karakter dalam tweet hingga 25.000 karakter, serta icon verified (centang biru). Dan baru-baru ini pengguna Twitter Blue diberikan opsi untuk menyembunyikan icon verified. Sementara itu, Meta Verified menawarkan empat keunggulan dalam langganan, termasuk verifikasi kepemilikan akun, akses ke fitur eksklusif Meta, peningkatan keamanan akun, dan layanan pelanggan yang lebih baik. Keputusan antara menggunakan Twitter Blue atau Meta Verified tergantung pada fokus dan jenis konten yang Kamu hasilkan. Jika Kamu seorang streamer dengan penonton internasional atau seorang kreator konten yang menggunakan Twitter sebagai sarana utama untuk menulis, maka Twitter Blue mungkin menjadi pilihan yang tepat. Namun, jika Kamu seorang kreator konten yang berfokus pada foto atau Reels, Meta Verified dapat memberikan manfaat yang lebih besar. Tidak hanya itu, Kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan 100 Stars (mata uang kreator di Facebook) yang dapat digunakan untuk mendukung kreator lain. Jadi, apakah Kamu lebih memilih untuk bergabung dengan tim Meta Verified atau memilih Twitter Blue?
Buat Notifikasi Saweranmu Mudah Dibaca
Banyak penonton yang suka memberikan saweran ke streamer kesukaan agar dinotis. Namun, untuk menahan lonjakan notifikasi saweran yang membludak, streamer tentu perlu mengatur durasi setiap alert yang muncul agar tidak kewalahan menjawab setiap saweran yang diterima. Sekarang, mimin mau ajarin Kamu nih cara buat edit durasi saweran, simak ya penjelasan mimin!
Pertama-tama, jangan lupa login akun Saweria Kamu dulu. Kalo belum punya akun Saweria, Kamu bisa klik daftar. Tenang prosesnya gampang dan bisa langsung digunakan kok.
Kalo sudah login atau daftar, Kamu akan melihat menu yang kayak gambar di atas. Langsung aja klik Overlay.Â
Lalu klik tab Alert. Kamu bisa scroll untuk mencari tab ‘Tampilan’. Kamu bisa merubah durasi alert saweran yang Kamu terima sesukamu. Tapi ingat ya, durasi alert harus ditulis dalam satuan milisecond. Jadi kalo mau 50 detik alertnya, maka Kamu harus menulis durasi sebanyak 50000 ms. Jika sudah, Kamu bisa menambahkan link browser di OBS Kamu agar saweran media share Kamu muncul.
Gimana, mudah kan cara menggunakan fiturnya? Nah, alert saweran Kamu berapa lama nih durasinya?